Sebab Stress

Banyak sebab yang memicustres, biasanya berhubungan dengan perubahan dalam hidup. Kalau kita menanggapi stress dengan cemas, tegang, atau gelisah, akibatnya tidak hanya akan mengganggu mental, tapi juga fisik (denyut nadi menjadi sangat cepat, napas terengah-engah, serta mulut menjadi kering).
Berikut tips mengatasi stres:
1.   Belajarlah santai, yaitu bernapas dengan rileks, karena akan menurunkan detak jantung dan tekanan darah.
2.   Diskusikan masalah dengan orang yang bisa dipercaya. Bermanfaat untuk mengurangi ketegangan dan menempatkan masalah dalam perspektif yang benar dan mengambil jalan keluar yang baik.
3.   Rencanakan pekerjaan selangkah demi selangkah, mulai dari yang kecil.
4.   Kendalikan amarah
5.   Mengubah derap hidup untuk menumbuhkan harapan baru
6.   Bersikap relistis dan buatlah prioritas.
7.   Jauhi hal-hal yang menyimpang (obat-obatan dan minuman keras), karena justru akan menyebabkan semakin terpuruk.
8.   Cukup tidur, olahraga,makan makanan yang bergizi.
9.   Jika anda sudah tidak bisa mengatasi stress sendiri, konsultasilah pada dokter, psikolog, atau psikiater.